Dandim 0904/Paser Pimpin Penanaman Mangrove Di Desa Lori Guna Cegah Abrasi

 


Kodim 0904/Paser, Kecamatan Tanjung Harapan. Bertempat di Desa Lori Kecamatan Tanjung Harapan Kabupaten Paser Letkol Inf Ary Susetyo, S.I.P, pimpin jalannya kegiatan penanaman pohon mangrove guna mencegah abrasi. Senin (10/7/2023)


"Kami laksanakan penanaman ratusan pohon mangrove beserta anggota Posmil, Polsek, perangkat Desa serta warga Lori guna mencegah Abrasi diwilayah pesisir pantai ini" ujar Dandim 0904/Paser.


Beliau juga menambahkan bahwa kegiatan adalah salah satu rangkaian dari kegiatan dari HUT Kodam VI/Mulawarman yang ke 65 tahun.


Dalam hal ini warga Desa Lori sangat antusias dikarenakan ini merupakan adalah salah satu upaya untuk mencegah abrasi maupun ombak besar dari laut sekitar Desa Lori.


Dikarenakan wilayah Desa Lori berada di pinggiran laut lepas.


Warga pun berharap kegiatan ini agar berlanjut terus agar Desa Lori tetap asri dan tercegah dari Abrasi Laut.


Dim 0904/Psr

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Dandim 0904/Paser Pimpin Penanaman Mangrove Di Desa Lori Guna Cegah Abrasi

Posting Komentar

0 Komentar