Pengobatan Gratis Satgas Yonif Raider 509 Kostrad Pos Ubrub Untuk Masyarakat Kampung Embi



Keerom, Papua - Satgas Yonif Raider 509 Kostrad Pos Ubrub menggelar kegiatan Pelayanan Kesehatan Gratis kepada masyarakat Kampung Embi, Distrik Web, Kab. Keerom, Papua. Jumat (15/11).

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Komandan Pos Ubrub Lettu Inf Katrup beserta sepuluh orang anggota. Tak mudah para prajurit memasuki kampung tersebut, mereka harus menempuh jalan berbatu dan masuk kedalam sungai.

Pelayanan kesehatan yang diberikan kepada masyarakat sekitar 30 orang dewasa dan anak-anak meliputi pengecekkan tensi dan pemberian obat-obatan. adapun penyakit yang diderita warga kebanyakan infeksi saluran pernapasan atas, flu, demam dan ada juga penderita penyakit malaria. Selain melaksanakan pelayanan kesehatan, Tim kali ini juga tetap menyampaikan  tentang pola hidup sehat. Kegiatan ini dilaksanakan atas kerja sama dengan Tenaga kesehatan dari Puskesmas Ubrub.

"Pelayanan Kesehatan ini juga dilaksanakan dalam rangka memperingati hari Pahlawan Ke-74, sehingga masyarakat semakin mencintai bangsa indonesia dan semakin dekat dengan anggota Satgas Yonif Raider 509 Kostrad di Distrik Web khususnya di Kampung Embi", tutur Lettu Inf Katrup.

Leonardus Jumbun Kepala Desa Embi menyampaikan terima kasih kepada  Satgas Yonif Raider 509 Kostrad yang telah datang ke desanya untuk memberikan pelayanan kesehatan masyarakat setempat, ia berharap tidak hanya kegiatan dibidang kesehatan melainkan kegiatan-kegiatan lainnya, dan mereka siap untuk menerima kedatangan para prajurit Satgas.  (Pen)

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Pengobatan Gratis Satgas Yonif Raider 509 Kostrad Pos Ubrub Untuk Masyarakat Kampung Embi

Posting Komentar

0 Komentar