Bhayangkara News : News
Tampilkan postingan dengan label News. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label News. Tampilkan semua postingan

Selasa, 24 Juni 2025

Olahraga Bersama Warnai Peringatan Hari Bhayangkara ke-79 di Mapolres Pasuruan


Pasuruan – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Polres Pasuruan menggelar kegiatan olahraga bersama yang berlangsung meriah dan penuh semangat pada Selasa pagi, 24 Juni 2025. Acara yang digelar di Lapangan Sarja Arya Racana, Mapolres Pasuruan, Jl. Dr. Soetomo No. 2 Bangil ini diikuti oleh berbagai unsur Forkopimda serta jajaran Polres Pasuruan.


Kegiatan dimulai pukul 06.30 WIB dengan pembukaan dan sambutan dari Kapolres Pasuruan AKBP Jazuli Dani Iriawan, S.I.K., M.Tr.Opsla. Dalam sambutannya, ia menyampaikan terima kasih atas partisipasi semua pihak dan menekankan pentingnya momen olahraga bersama sebagai bentuk sinergi lintas institusi serta upaya menjaga kesehatan dan kekompakan. "Hari ini kita tidak hanya berolahraga, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antar instansi untuk menjaga stabilitas dan kondusivitas wilayah," ujarnya.


Tampak hadir Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Pasuruan Benny Sudarsono, S.H., M.H., Danramil Gondangwetan Kapten Inf Hadi Erlanto, Kasi Intel Kejaksaan Negeri Fery Hary Ardianto, S.H., Wakapolres Kompol Andy Purnomo, S.H., M.H., serta para pejabat utama Polres Pasuruan.


Rangkaian acara meliputi jalan sehat, senam bersama, pembacaan doa, serta hiburan dan pembagian doorprize yang semakin memeriahkan suasana. Kegiatan berlangsung hingga pukul 09.30 WIB dalam kondisi aman, tertib, dan penuh antusiasme.


Kegiatan ini tidak hanya bersifat seremonial, namun menjadi wadah strategis mempererat hubungan antar lembaga penegak hukum dan instansi vertikal di Kabupaten Pasuruan. Sinergitas ini diharapkan mampu memperkuat kolaborasi dalam menjaga keamanan dan penegakan hukum yang kokoh di wilayah setempat. (*)

Pelipatan dan Sortir Surat Suara Pemilihan Suara Ulang (PSU), Kabag Ops : Kami Siap Amankan Rangkaian Kegiatan


Polresta Jayapura Kota - Kepala Bagian Operasi (Kabag Ops) Polresta Jayapura Kota Kompol Ferdinand E. Numberi, S.I.K., M.H menghadiri secara langsung kegiatan pelipatan dan sortir surat suara Pemilihan Suara Ulang (PSU) Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Papua Tahun 2025. Kegiatan yang berlangsung di di Gudang Logistik KPU Kota Jayapura Ex. Terminal Entrop, Selasa (24/06) Siang.


Kegiatan tersebut dikoordinir oleh Sekretaris KPU Kota Jayapura dan merupakan bagian penting dalam tahapan pelaksanaan PSU yang akan digelar dalam waktu dekat.


Dalam kegiatan tersebut, Kabag Ops Polresta Jayapura Kota Kompol Ferdinand Numberi turut memastikan bahwa proses pelipatan dan sortir surat suara berjalan dengan aman, tertib, dan sesuai prosedur serta kehadiran Polri dalam kegiatan ini sebagai bentuk dukungan terhadap penyelenggaraan pemilu yang jujur, adil, dan demokratis di wilayah Kota Jayapura.


Proses pelipatan dan sortir surat suara melibatkan puluhan petugas yang telah dibekali dengan pelatihan teknis oleh pihak KPU. Surat suara yang disortir dipastikan bebas dari kerusakan, cacat cetak, ataupun kesalahan distribusi, guna menjamin kualitas dan keabsahan logistik pemilu pada saat pelaksanaan PSU nanti.


Kabag Ops Kompol Ferdinand, dalam keterangannya menegaskan komitmen Polresta Jayapura Kota dalam mendukung seluruh tahapan pemilu, termasuk pengamanan gudang logistik dan pengawasan kegiatan distribusi surat suara. Ia juga menyampaikan bahwa pihak kepolisian telah menyiapkan langkah-langkah antisipatif terhadap potensi kerawanan selama pelaksanaan PSU, termasuk penebalan personel di titik-titik rawan.


“Kegiatan ini sangat penting dalam menjamin kelancaran PSU, karena logistik merupakan bagian vital dari proses demokrasi. Kami dari Polresta Jayapura Kota siap mendukung penuh keamanan dan kelancaran setiap tahapan,” ujar Kabag Ops di sela-sela kegiatan.


Sekretaris KPU Kota Jayapura turut mengapresiasi kehadiran dan dukungan Polresta Jayapura Kota dalam kegiatan pelipatan dan sortir surat suara. Ia menyebut sinergitas antara penyelenggara pemilu dan aparat keamanan menjadi kunci keberhasilan dalam pelaksanaan pemilu yang damai dan transparan.


Kegiatan pelipatan dan sortir surat suara ini direncanakan berlangsung selama beberapa hari ke depan hingga seluruh kebutuhan logistik PSU terpenuhi. Dengan pengawasan ketat dari KPU, Bawaslu, serta pengamanan dari pihak kepolisian, diharapkan tahapan PSU Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Papua Tahun 2025 dapat berjalan lancar dan sesuai dengan asas demokrasi.


Penulis : Edgard

Senin, 23 Juni 2025

Terjebak di Tebing Rinjani, Evakuasi Pendaki Brasil Terkendala Kabut Tebal


Mataram — Upaya penyelamatan terhadap pendaki asal Brasil, yang mengalami kecelakaan di kawasan Gunung Rinjani terus berlanjut. Proses evakuasi yang melibatkan tim SAR gabungan masih menghadapi tantangan berat, mulai dari medan ekstrem hingga cuaca yang kerap berubah secara drastis.


Kabid Humas Polda NTB, Kombes Pol. Mohammad Kholid, S.I.K., M.M., Selasa (24/6/2025), dalam keterangannya menyampaikan jika tim masih siaga penuh, dan berkomitmen untuk terus melanjutkan misi kemanusiaan ini.


“Ini bukan sekadar operasi evakuasi biasa. Kita bicara tentang nyawa manusia di alam bebas dengan kondisi sangat ekstrem. Semua pihak bekerja keras dan penuh kehati-hatian,” ujar Kombes Kholid.


Pendaki usia 27 tahun asal Brasil itu, terjatuh di tebing sekitar Cemara Nunggal saat menuju puncak Rinjani. Pada Senin pagi sekitar pukul 06.30 Wita, korban berhasil terpantau menggunakan drone dalam posisi tersangkut di tebing batu sedalam ±500 meter, namun tidak menunjukkan tanda-tanda pergerakan.


Dua personel rescue sempat diturunkan untuk mengecek lokasi dan mencari titik pemasangan anchor kedua, namun medan berupa dua overhang besar menyulitkan akses.


“Tim harus memikirkan ulang strategi karena pemasangan anchor tidak memungkinkan. Satu-satunya cara adalah climbing, dan itu tentu sangat berisiko di tengah cuaca berkabut,” jelas Kombes Kholid.


Kondisi cuaca yang tidak bersahabat, termasuk kabut tebal dan angin kencang, membuat tim rescue harus ditarik kembali demi keselamatan.


Di hari yang sama, Kapolsek Sembalun dan Kepala Resort Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR), menerima perwakilan keluarga korban yang datang langsung menanyakan perkembangan evakuasi. Pada pukul 14.30 Wita, evaluasi situasi dilakukan lewat rapat Zoom bersama Gubernur NTB, Lalu Muhammad Iqbal.


“Pak Gubernur mendorong percepatan proses evakuasi, termasuk mempertimbangkan penggunaan helikopter. Tapi tentu tidak bisa sembarangan. Harus dipastikan spesifikasi heli memadai, minimal memiliki hoist untuk air lifting,” ungkap Kholid.


Kepala Basarnas Mataram pun menyampaikan jika penggunaan helikopter, sangat tergantung pada spesifikasi teknis dan kondisi cuaca yang berubah cepat.


Hingga Senin sore, korban masih belum berhasil dievakuasi. Namun tim gabungan tetap siaga dan merencanakan upaya lanjutan kesokan harinya (hari ini), dengan harapan cuaca mendukung.


“Doa kami bersama korban dan keluarga. Kita akan terus berupaya sekuat tenaga demi kemanusiaan. Kami mohon doa dan dukungan masyarakat NTB,” tutup Kombes Pol. Mohammad Kholid. (*)

Operasi Rasaka Cartenz Hadir Melalui Petugas Pengajar Berbagi Ilmu Untuk Anak Putus Sekolah


Polresta Jayapura Kota - Operasi Rasaka Cartenz 2025 melalui Petugas Pengajar dari Si Ipar atau Polisi Pi Mengajar rutin berkunjung dan melaksanakan proses belajar mengajar bersama anak-anak di Rumah Belajar Graha Youtefa Distrik Heram, Senin (23/06) Pagi.


Dalam kegiatan belajar mengajar yang di laksanakan Petugas Pengajar dari Operasi Rasaka Cartenz Polresta Jayapura Kota memberikan materi dasar seperti membaca, menulis dan menghitung namun lebih ditingkatkan secara bertahap.


Bripda Ifanny selaku personel Subsatgas Si Ipar Mengatakan dengan adanya pembelajaran yang di berikan pada anak-anak yang sebelumnya belum bisa membaca sama sekali setelah di berikan materi secara bertahap sekarang sudah mampu untuk membaca, menulis maupun menghitung.


“Anak-anak perlahan sudah mampu untuk membaca, menulis dan juga menghitung walaupun belum semua anak lancar tetapi peningkatan yang di tunjukkan oleh anak-anak tentunya membawa kemajuan” ujar Bripda Ifanny


AKP Johanis P Lerech Selaku Kasubsatgas Si Ipar Polresta Jayapura Kota mengatakan pihaknya akan terus mengawal anak-anak dalam hal belajar mengajar hingga nantinya anak sudah bisa mahir dan menguasai materi yang di berikan.


“Tentunya kami akan terus merangkul dan mengawal anak-anak dalam hal belajar mengajar hingga nantinya mereka dapat dan mampu menguasai materi yang di berikan” Ujar AKP Johanis.


Akhir kata Kasubsatgas Si Ipar berharap dengan adanya program Rasaka Cartenz 2025 Ini dapat membantu mengurangi jumlah anak-anak yang tidak bisa baca, tulis dan hitung serta juga sebagai bentuk perhatian akan pendidikan kepada anak-anak khususnya yang putus sekolah.


“ semoga dengan adanya program Rasaka Cartenz 2025 ini dapat membantu mengurangi jumlah anak yang tidak bisa baca, tulis dan hitung serta juga sebagai bentuk perhatian akan pendidikan kepada anak-anak tentunya” pungkas AKP Johanis.(*)


Penulis : Danu

Kapolresta Sertijabkan Kabag Ops, Kasat Binmas dan 2 Kapolsek

 


Polresta Jayapura Kota,- Kapolresta Jayapura Kota AKBP Fredrickus W.A Maclarimboen, S.I.K., M.H., CPHR memimpin langsung Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kabag OPS, Kasat Binmas, Kapolsek Abepura, dan Kapolsek Jayapura Selatan yang berlangsung di Lapangan Mapolresta Jayapura Kota, Senin (23/6) Pagi.


Serah terima jabatan tersebut yakni Kabag Ops Kompol Clief Gerald P. Duwith, S.E., S.I.K., M.Si kepada Kompol Ferdinand E Numbery, S.I.K., M.H, Kasat Binmas dari AKP Muh. Lalang, S.E kepada AKP Johanis P Lerech, Kapolsek Abepura dari Kompol Komarul Huda, S.H kepada AKP Yulianus Samberi, S.I.K dan Kapolsek Jayapura Selatan dari AKP Beddu Rachman kepada AKP Muh. Lalang, S.E.


Pelaksanaan Upacara dihadiri oleh seluruh Pejabat Utama dan Personel Polresta serta Ketua Bhayangkari Cabang Jayapura Kota Ny. Deby Fredrickus Maclarimboen dan para Pengurus Bhayangkari Cabang Jayapura Kota.


Saat dijumpai awak media usai pelaksanaan upacara sertijab, Kapolresta AKBP Fredrickus mengucapkan terima kasih atas pelaksanaan tugas dan dedikasi para pejabat lama yang telah disertijabkan, kiranya semangat terus ada dan silaturahmi tetap terjaga.


"Tentunya dengan serah terima jabatan ini merupakan dinamika yang ada dalam institusi Polri, dengan mutasi ini juga ada yang mendapatkan promosi jabatan menjadi Wakapolres Yahukimo. Kiranya dengan kehadiran pejabat yang baru agar bisa cepat melakukan penyesuaian," Ujarnya.


Lanjut AKBP Fredrickus, tentunya dirinya berharap untuk pejabat yang baru bisa menyesuaikan diri cepat dengan dinamika yang ada di Kota Jayapura, dan bisa membantu Polresta Jayapura Kota untuk menyelesaikan tugas pokoknya dalam mengamankan wilayah kamtibmas di Kota Jayapura.


"Serah terima jabatan ini diharapkan dapat menumbuhkan, memberikan semangat dan menyegarkan kembali pengabdian dalam pelaksanaan tugas polri khususnya Polresta Jayapura Kota untuk menciptakan kondisi yang kondusif bagi keberhasilan dalam rangka penegakkan hukum sehingga terciptanya situasi kamtibmas yang mantap dan daya tangkal terhadap segala bentuk gangguan kamtibmas." Pungkas Kapolresta AKBP Fredrickus.(*)


Penulis : Edgard

‎Opsnal Narkoba Polresta Kembali Cegah Peredaran Narkotika, 2 Pelaku dan 3,5 Gram Sabu Diamankan


Polresta Jayapura Kota - Tim opsnal satuan reserse narkoba kembali berhasil mencegah peredaran narkotika di wilayah hukumnya, sebanyak 3,5 gram narkotika jenis sabu dan dua pria masing-masing berinsial CS (21) dan AA (29) bertempat di dua lokasi berbeda di Kota Jayapura pada Sabtu (21/6) sore. 

‎Hal tersebut diungkapkan Kapolresta Jayapura Kota AKBP Fredrickus W.A. Maclarimboen, S.I.K., M.H., CPHR melalui Kasat Resnarkoba AKP Febry V. Pardede, S.T.K., S.I.K ketika ditemui di ruang kerjanya, Senin (23/6) siang. 

‎AKP Febry menerangkan, untuk pencegahan dan penanganan peredaran narkotika di Kota Jayapura terus digencarkan pihaknya sesuai atensi Kapolresta bahwa tidak ada ruang untuk narkoba di Kota Jayapura. 

‎"Jadi, awalnya tim yang sedang monitoring di lapangan, mendapatkan informasi akan terjadinya transaksi narkotika jenis Sabu di seputaran entrop, mendalami hal tersebut tim opsnal langsung lakukan surveillance di sekitar lokasi," ungkap AKP Febry

‎Lebih lanjut jelasnya, tim kemudian berhasil mengidentifikasi lokasi transaksi dan berhasil mengamankan CS bersama barang bukti Sabu yang dikemas di dalam satu plastik klip pertama bening ukuran kecil di area PTC Entrop Distrik Jayapura Selatan pada Sabtu (21/6) sore. 

‎"Setelag diamankan dan diinterogasi terkait asal barang bukti yang ditemukan pada CS, tim kemudian mengembangkan penyelidikan hingga ke wilayah Abepura tepatnya di seputaran Pasar Baru dan berhasil menciduk AA selaku pemilik barang haram tersebut," ungkap AKP Febry. 

‎Dari tangan AA berhasil ditemukan  barang bukti Sabu dan alat hisap atau bong yang disimpan di dalam kamar kosnya. "Jadi total barang bukti yang berhasil diamankan oleh tim sebanyak 13 plastik klipper bening ukuran  kecil dan total berat keseluruhan BB yakni  3,51 gram," jelas AKP Febry. 

Dirinya juga menambahkan, kini kedua pelaku akan diproses hukum atas perbuatannya tersebut lantaran telah ditetapkan sebagai tersangka berdasarkan Laporan Polisi Nomor : LP / A / 22 / VI / 2025 / SPKT.SATNARKOBA / POLRESTA  JAYAPURA KOTA / POLDA PAPUA, tanggal 21 Junj 2025 tentang Kepemilikan Narkotika Golongan I Jenis Sabu. 

‎"Dasar laporan polisi tersebut keduanya terancam hukuman penjara maksimal 12 tahun lantaran disangkakan Pasal 112 Ayat (1) undang-undang Republik Indonesia nomor 35 tahun 2009 tentang narkotika," pungkas Kasat Resnarkoba Polresta AKP Febry Pardede.(*) 

‎Penulis : Tegar

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done