Siap Menang dan Siap Menerima Kekalahan Deklarasi Damai Pemilihan Perbekel Baturinggit

 



Polda Bali-Polres Karangasem-Polsek Kubu,  guna penyelenggaraan pemilihan Perbekel berjalan aman dan lancar, panitia penyelenggara pemilihan Perbekel Desa Baturinggit menyelenggarakan Deklarasi Damai Pemilihan Perbekel Desa Baturinggit, Senin 04/04/22


Bertempat di Aula Kantor Desa Baturinggit, panitia penyelenggara kegiatan pemilihan Perbekel Desa Baturinggit I Ketut Ngungsi S.Pd. mengundang para calon Perbekel untuk mendeklarasikan pemilihan Perbekel yang aman dan damai. Adapun jumlah calon Perbekel Desa Baturinggit sebanyak 4 orang diantaranya : Calon nomor urut 1. Gede Suwartaka, S.Pd., Calon nomor urut 2. Ketut Sardi, S.H., Calon nomor urut 3. I Gede Putu Tjelantik, S.E., dan Calon nomor urut 4. Nengah Nirka.


Hadir dalam acara tersebut Plt. Perbekel Desa Baturinggit Ni Nyoman Rasmiati, Kasi Pem Kecamatan Kubu I Nengah Dana Ariyasa, Babinsa Baturinggit Serka Ketut Arya, Bhabainkamtibmas Desa Baturinggit Bripka I Wayan Kaplog Widiana,  Ketua BPD Desa Baturinggit I Wayan Mudana.


Rangkaian giat berupa deklarasi/kesepakatan damai 4 calon dalam pelaksanaan pilkel serentak di Desa Baturinggit siap menang dan siap menerima kekalahan dan agar pelaksanaan giat pilkel berjalan  aman dan lancar.


Saat dikonfirmasi mitra Humas Kapolsek Kubu AKP I Nengah Sona, S.H. mengatakan "dengan adanya Deklarasi Damai ini saya harapkan para calon Perbekel agar benar-benar mematuhi kesepakatan ataupun deklarasi yang telah dibuat agar suasana Desa Baturinggit tetap kondusif," ucap Kapolsek Kubu

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Siap Menang dan Siap Menerima Kekalahan Deklarasi Damai Pemilihan Perbekel Baturinggit

Posting Komentar

0 Komentar